PERNYATAAN SIKAP
MAJELIS
PIMPINAN CABANG PEMUDA PANCASILA
KAB. BANJARNEGARA
KAB. BANJARNEGARA
TERHADAP
KEHADIRAN ISIS
( ISLAMIC STAGE OF IRAQ AND SYRIA )
( ISLAMIC STAGE OF IRAQ AND SYRIA )
DI
INDONESIA
- Menolak dengan tegas atas kehadiran ISIS di bumi Nusantara sebab di Indonesia hanya ada satu ideologi yakni ideologi PANCASILA. Bukan ideology ISIS.
- Dasar Landasan hukum ISIS adalah Islam Radikal atau Islam garis keras yang tidak sejalan lagi dengan nilai – nilai islam yang Rahmatan Lil alamin. MPC Pemuda Pancasila Kab. Banjarnegara menolak dasar landasan hukum ISIS tesebut. Sebab bangsa ini telah memiliki UUD 1945 yang telah disepakati jadi Dasar Negara Kesatuan Republik Indonesia.
- Siapapun dan organisasi apapun yang mendukung keberadaan ISIS di bumi Nusantara, berarti ia telah mendukung lahirnya benih-benih perpecahan di Indonesia. Dan MPC Pemuda Pancasila Kab. Banjarnegara siap menjadi garda terdepan untuk berhadapan dengan siapapun dan organisasi manapun yang akan memporak-porandakan NKRI. Sebab NKRI tetaplah harga MATI.
- Yang boleh berkibar di bumi Nusantara adalah Bendera Sangsaka Merah Putih. Bendera ISIS Kharam hukumknya untuk berkibar di bumi Nusantara.
- MPC Pemuda Pancasila Kab. Banjarnegara, mengutuk cara-cara perjuangan ISIS yang tidak islami dan bertentangan dengan nilai-nilai PANCASILA.
- Mendukung sikap ormas dan pemerintah, bahwa siapapun warga Negara Indonesia yang telah bergabung dengan ISIS, maka kewarga negaraan orang tersebut harus di cabut dari warga Indonesia.
- Mendukung pernyataan sikap MUI bahwa ISIS Kharam hukumnya untuk hadir dan ada di bumi Indonesia.
Banjarnegara, 27 Maret 2012
MPC Pemuda Pancasila Kab.
Banjarnegara